Wednesday, April 10, 2013

Alutsista Baru TNI AU Terus Berdatangan



Alat Utama Sistem Persenjataan (Alutsista) Indonesia akan semakin komplet. Sebab, pesawat-pesawat pertahanan TNI AU dari berbagai jenis akan berdatangan.

"Sampai 2014 ini akan datang banyak pesawat yang melengkapi TNI AU, ada F 16, ada Boeing, ada pesawat angkut, Hercules, helikopter, Fokker kemudian pesawat latih termasuk kelengkapan persenjataan," kata Kepala Staf TNI Angkatan Udara Marsekal TNI Ida Bagus Putu Dunia kepada wartawan usai menghadiri HUT ke-67 TNI AU di Lanud Halim Perdanakusumah, Jakarta Timur, Selasa (9/4/2013).

Bagus mengatakan, pemerintah belanja alutsista melalui 3 tahap. Tahap pertama pada 2014, tahap kedua pada 2019 dan tahap ketiga pada 2024.

Menurut Bagus, akan ada penambahan delapan pesawat untuk pemenuhan alutsista di tahun 2014. "Pesawat C50 akan datang satu skuadron," ucapnya.

Penambahan alutsista tersebut disebar di beberapa daerah. Penambahan pesawat F 16 akan memperkuat pertahanan TNI AU di Pekanbaru, Riau. Hercules untuk pertahanan di Makassar dan pesawat tanpa awak UAV di Pontianak.




 Sumber : Detik

No comments:

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...